Sunday, July 17, 2005
Kota Saiki: Sushi Nomor Satu di Dunia !
Pada 12-15 Juli, saya pergi ke propinsi Oita untuk meninjau kegiatan pembangunan daerah di sana.
Setiba di Kota Saiki, saya langsung ke rumah makan "sushi" (makanan tradisional Jepang yang nasi cuka dengan ikan mentah), Nishiki-zushi, untuk makan sushi yang terkenal. Mengapa terkenal, karena kota Saiki mencoba membangkitkan kebanggaan sendiri dengan "sushi"nya. Sejak dulu Kota Saiki menikmati bahan makanan laut yang fresh (ikan, cumi, rumput laut, kerang, udang besar dan sebagainya) dari Selat Bungo.
Memang, bentuk sushi di Saiki sangat berbeda dengan sushi di Tokyo. Di atas nasi cuka, ikan mentahnya apa saja sangat besar (mungkin 5 kali lipat dari biasa di Jepang) dan tebal sekali. Sulit sekali makan itu ke dalam mulut, maka pemasak membagikan sushinya dua untuk mudah dimakan.
Bentuk BIG ini sudah sejak 30 tahun lalu, maka di daerah Saiki ini bentuk sushi itu biasa-biasa saja. Kota Saiki sudah mempromosikan diri sebagai Kota yang menyajikan Sushi Nomor Satu di Dunia!".
Daeng KM
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment